Pendampingan chromebook di wilayah Dinas Pendidikan Kabupaten Cirebon berjalan sukses. Kegiatan ini diselenggarakan oleh BBGP Provinsi Jawa Barat bekerjasama dengan KPPD Kabupaten Cirebon. Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 14 Mei 2024 di SDN 4 Kenanga dan diikuti oleh 3 Kecamatan penerima bantuan chromebook.
Acep Budi Santosa, Ketua KPPD Kabupaten Cirebon menjelaskan tiga kecamatan tersebut adalah Kecamatan Sedong, Kecamatan Gebang dan Kecamatan Pabedilan.